Pada Juni 2017 terjadi inflasi sebesar 1,20 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 127,77. Dari 82 kota IHK, tercatat 79 kota mengalami inflasi dan 3 kota mengalami deflasi. Inflasi tertinggi terjadi di Tual 4,48 persen dengan IHK 150,91; dan terendah terjadi di Merauke 0,12 persen dengan IHK 135,57. Sedangkan deflasi tertinggi terjadi di Singaraja -0,64 persen dengan IHK 136,45; dan terendah terjadi di Denpasar -0,01 persen dengan IHK 125,57.
Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh kenaikan indeks pada beberapa kelompok pengeluaran yakni: kelompok transpor, komunikasi, dan jasa keuangan 2,67 persen; kelompok bahan makanan 2,09 persen; kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar 0,42 persen; kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,26 persen; kelompok kesehatan 0,05 persen; serta kelompok sandang 0,02 persen. Sedangkan kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan adalah kelompok pendidikan, rekreasi, dan olahraga -0,03 persen.
Tingkat inflasi tahun kalender Juni 2017 sebesar 1,63 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Juni 2017 terhadap Juni 2016) sebesar 3,93 persen.